Desa KARANGSARI
Kecamatan SULANG Kabupaten Rembang
Jalan Landoh - Sumber KM 5,5 - Kodepos 59254
- [email protected]
http://karangsari-rembang.desa.id
Pembagian Dana Bantuan Program BBM, Sembako dan PKH Desa Karangsari Sulang
Karangsari-Sulang | 28 November 2022 10:42:38 | Berita Lokal | 476 Kali
Karangsari, Senin 28 November 2022 Warga Masyarakat Desa Karangsari khususnya bagi mereka yang mendapat undang berbarcode untuk pengambilan dana bantuan program BBM, Program Sembako dan sebagian Program PKH berbondong-bondong datang ke Balai Desa Karangsari.
Penyaluran dilakukan oleh pihak petugas PT POS Indonesia, dengan didampingi oleh Pihak Pemerintah Desa Karangsari serta dibantu oleh pihak Polsek Sulang dan Koramil Sulang serta Mahasiswa KKN dari Universitas Negeri Semarang agar proses bisa lebih cepat dan lancar. Persyaratan pengambilan dana bantuan yaitu KTP Asli, Foto Copy Kartu Keluarga dan Foto Copy KTP, bagi penerima yang tidak bisa mengambil langsung, pengambilan dana bantuan boleh diwakilkan dengan syarat yang mengambil masih dalam satu KK.
Jumlah keluarga penerima bantuan sebanyak 223 penerima, nominal bantuan terbagi menjadi tiga bagian yaitu, dana bantuan program BBM sebesar Rp. 300.000 (tiga ratusbribu rupiah), dana bantuan program sembako sebesar Rp. 600.000 (enam ratus ribu rupiah) dan dana bantuan program PKH bervariatif antara Rp. 225.000 - Rp. 1.725.000 tergantung komponen kepesertaan PKH.
Setiap penerima bantuan memperoleh total nominal dana bantuan yang berbeda-beda dikarenakan komponen bantuannya juga berbeda-beda, ada yang hanya mendapatkan bantuan program BBM dan Sembako, ada pula yang mendapatkan bantuan program BBM, Sembako dan PKH, total nominal penerimaan dana bantuan bervariatif mulai dari Rp. 900.000 - Rp. 2.625.000. Jumlah total dana bantuan yang beredar di Masyarakat Desa Karangsari sebesar Rp. 261.900.000,00.
Diharapkan dengan adanya program bantuan tersebut daya beli masyarat bisa meningkat dan pemulihan ekonomi nasional bisa cepat tercapai serta penanggulangan kemiskinan bisa segera diatasi.
Formulir Komentar (Komentar baru terbit setelah disetujui Admin)
Peta Desa
Kategori
Aparatur Desa
Sinergi Program
Agenda
Belum ada agenda
Komentar Terbaru
Statistik Pengunjung
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah pengunjung |